Banyumas Raih Juara Umum POPDA Eks-Karesidenan Banyumas 2022

Jumat, 10 Juni 2022 | 4500 Kali
Banyumas Raih Juara Umum POPDA Eks-Karesidenan Banyumas 2022

Banjarnegara - Kabupaten Banyumas meraih Juara Umum pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Tingkat Eks-Karesidenan Banyumas Tahun 2022 bertempat di Kabupaten Banjarnegara pada Senin s.d Rabu (6-8/6).

 

Kontingen Kabupaten Banyumas menempati posisi pertama dengan meraih 13 medali emas, 11 perak dan 13 perunggu. Medali emas dari cabor Taekwondo dengan 6 medali emas, cabor Pencak silat dengan 3 medali emas, cabor Bola Basket dengan 2 medali emas, cabor Karate dengan 2 medali emas, total 13 medali emas. Cabor bola voli indoor, voli pantai, sepakbola, futsal dan sepak takraw tidak berhasil menyumbang emas untuk kontingen Kabupaten Banyumas.

 

Kontingen Banyumas memberangkatkan 119 atlet dari 9 cabang olahraga pada POPDA Eks-Karesidenan Banyumas tahun ini. Kabupaten Banyumas akan mengirimkan 162 atlet dan 41 pelatih dari 22 cabang olahraga yaitu: Bola Basket, Pencak Silat, Taekwondo, Karate, Panjat Tebing, Judo, Bola Voli Pasir, Tinju, Atletik, Angkat Besi, Bulutangkis, Senam, Renang, Panahan, Tenis Lapangan, Tenis Meja, Kempo, Sepatu Roda, Tarung Derajat, Pentanque, Bridge dan Bola Tangan.

 

 

 

 

 

 

 

 

Komentar