Tari Manggar Mas Meriahkan Puncak Peringatan HARKOPNAS 2019

Senin, 15 Juli 2019 | 18489 Kali
Tari Manggar Mas Meriahkan Puncak Peringatan HARKOPNAS 2019

Purwokerto - Puncak Peringatan Hari Koperasi Nasional (HARKOPNAS) ke-72 Tahun 2019 diselenggarkan di GOR Satria Purwokerto pada Jumat (12/7) yang lalu.

Diawali dengan Harkopnas EXPO yang dibuka pada Kamis (11/7) sore hari dan dihadiri oleh Ibu Menteri Koperasi dan UKM Bintang Puspa Yoga, Ketua Dekopinda Nurdin Halid, Deputy Produksi dan Pemasaran Kemenkop RI, Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kemendag RI, Bupati Banyumas Achmad Husein, Anggota DPRD Provinsi Jateng Komisi B, Forkompinda Kabupaten Banyumas dan tamu undangan lainnya.

Acara dibuka dengan sajian Lengger Banyumasan dari Sanggar Graha Mustika binaan Dinporabudpar Kabupaten Banyumas yang menurut Bupati Achmad Husein dalam sambutannya, memiliki makna kiasan "Dikira leng jebule jengger" atau dikira perempuan ternyata lelaki.
Setelah pemukulan gong sebagai pembukaan Harkopnas Expo 2019 secara simbolis dilanjutkan dengan peninjauan stand pameran yang berada di kompleks GOR Satria.

 

Ketua Panitia Harkopnas 2019 Pahlevi Pangerang menyatakan dalam laporan panitia bahwa Harkopnas EXPO 2019 ini diikuti oleh 2 kementrian, 25 provinsi, 66 kabupaten, 29 kota, 10 BUMN, 4 koperasi besar sehingga total seluruh peserta adalah 194 dari 120 dinas dari seluruh Indonesia. Tujuan diselenggarakannya kegiatan Harkopnas EXPO di Banyumas adalah agar bisa memberikan suatu tempat bagi masyarakat Banyumas khususnya dan Jawa Tengah untuk bisa menyaksikan hasil-hasil produk dari setiap provinsi yang mengikuti Harkopnas EXPO.

 

Menurut Nurdin Halid, sejak tahun 1999 peringatan Harkopnas pertama sampai ke-71 selalu ditempatkan di ibukota Provinsi, khusus tahun ini ditempatkan di Kabupaten Banyumas, dan ternyata tidak berkurang nilai dalam segala hal. Akomodasi cukup, transportasi cukup, makanan enak, pelayanan bagus, rakyatnya penuh keramahtamahan sehingga dapat menjadi contoh untuk penyelenggaraan Harkopnas yang akan datang tidak lagi berpusat di ibukota provinsi.

 

Pada Jumat (12/7) siang harinya dilaksanakan kirab gunungan mengambil start dari Jalan Jenderal Gatot Soebroto, Jalan Overste Isdiman, Jl. Prof Dr. Soeharso dan berakhir di Halaman Stadion Satria Purwokerto.
Dilanjutkan dengan acara puncak perayaan Harkopnas di dalam Stadion Satria yang dihadiri oleh Menteri Koperasi dan UKM AAGN Puspayoga, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Ketua Depkopinda Nurdin Halid, Anggota DPRD Jawa Tengah dan tamu undangan lainnya.

 

Dibuka dengan tarian berjudul Manggar Mas dari 175 putra putri SMA/SMK di Kabupaten Banyumas, yang menyajikan tarian dengan membentuk angka 72 sebagai simbol peringatan hari koperasi ke-72. Tarian ini menceritakan tentang kegiatan para pengrajin gula merah yang dibuat dari tetesan air bunga kelapa (manggar). Setelah melalui latihan beberapa hari menjelang puncak peringatan Harkopnas dan juga perubahan formasi untuk menyesuaikan tempat, tarian yang digagas dan dibina oleh Dinporabudpar Kabupaten Banyumas inipun sukses dilaksanakan.

 

Pada acara ini Bupati Banyumas Achmad Husein juga menerima Penghargaan Satyalancana Pembangunan Bidang Koperasi dan UKM Tahun 2019 dari Presiden Republik Indonesia yang diserahkan langsung oleh Menteri Koperasi dan UKM AAGN Puspayuda.

 

 

 

 

 

 

 

Komentar