Kemah Bakti Pemuda Kabupaten Banyumas tahun 2017

Senin, 27 November 2017 | 7200 Kali
Kemah Bakti Pemuda Kabupaten Banyumas tahun 2017

Banyumas - Kemah Bakti Pemuda Kabupaten Banyumas tahun 2017 dilaksanakan pada tanggal 27-28 November 2017 di Bumi Perkemahan Kendalisada diikuti oleh 20 organisasi kepemudaan yang ada di Kabupaten Banyumas.

 

Kemah Bakti Pemuda diselenggarakan oleh Dinporabudpar Kabupaten Banyumas dilaksanakan dengan tujuan untuk mempererat persaudaraan antar OKP di Kab. Banyumas.

 

Kemah Bakti Pemuda kali ini dibuka oleh Kepala Dinporabudpar yang diwakili oleh Sekretaris Dinporabudpar  Drs. Suwondo, MM.

 

Kegiatan yang dilaksanakan antara lain Lomba-lomba dan Bhakti Masyarakat. Lomba yang dilaksanakan meliputi :

1. Lomba pidato bahasa Jawa dialek Banyumasan

2. Lomba video clip

3. Lomba pentas seni

4. Lomba Lintas Alam.

Pada hari Selasa (28/11) akan dilaksanakan Kegiatan bakti masyarakat yang meliputi :

1. Bersih-bersih lingkungan sekitar Bumi Perkemahan Kendalisada

2. Bakti Sosial berupa anjangsana ke Panti Asuhan Nurul Ummah Kaliori, sekaligus penyerahan bantuan buku bekas layak baca dan sembako.

 

 

 

 

 

 

Komentar