Tahun Baru 2022, Wisatawan Serbu Baturraden

Senin, 03 Januari 2022 | 5739 Kali
Tahun Baru 2022, Wisatawan Serbu Baturraden

Purwokerto - Libur Natal dan Tahun Baru 2022 kali ini Lokawisata Baturraden diserbu pengunjung dari berbagai pelosok daerah. Puncak kunjungan terjadi pada hari Sabtu (01/01) yang mencapai 6.104 orang.

 

Setelah Kabupaten Banyumas memasuki PPKM Level-1 seperti tertuang dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 67 Tahun 2021 tentang PPKM Level 3, 2, dan 1 di Jawa dan Bali, maka tempat wisata sudah bisa dibuka kembali dengan tetap menjaga protokol kesehatan dan beberapa penyesuaian seperti tetap diberlakukan kapasitas maksiumal jumlah pengunjung, yaitu 7.500 orang setiap harinya.

 

Pada libur natal kemarin yaitu tanggal 25 dan 26 Desember 2021, tercatat kunjungan wisatawan di obyek wisata milik pemerintah Kabupaten Banyumas yaitu Lokawisata Baturraden, Taman Rekreasi Andhang Pangrenan, THR Pangsar Soedirman, Museum Wayang Banyumas, dan Tirta Husada Kalibacin sejumlah 2.287 orang pada 25 Desember 2021 dan 4.429 orang pada 26 Desember 2021. Hal ini turun jauh di bawah jumlah kunjungan wisatawan pada tahun 2019 sebelum pandemi Covid-19, yang mencatat angka 5.700 - 7.600 orang pada saat libur Natal. Baca di sini.
Bahkan akhir tahun 2020 hanya tercatat 4.500 orang yang mengunjungi obyek wisata milik pemerintah daerah Kabupaten Banyumas pada libur Natal dan Tahun Baru. Baca di sini. Taman Bale Kemambang Purwokerto untuk tahun ini tidak menerima kunjungan wisatawan dikarenakan sedang dikembangkan menjadi Taman Apung Maskumambang yang nantinya akan menampung lebih banyak wisatawan yang berkunjung.

 

Pada libur tahun baru 2022 ini, tercatat 7.221 wisatawan mengunjungi obyek-obyek wisata yang dikelola Pemerintah Daerah Kabupaten Banyumas, hanya pada hari pertama tahun 2022. Lokawisata Baturraden seperti biasa menjadi magnet bagi wisatawan untuk mengunjungi Kabupaten Banyumas. Tercatat 6.104 pengunjung memadati obyek wisata alam di kaki Gunung Slamet tersebut. Sedangkan tanggal 2 Januari 2022 tercatat 6.971 pengunjung yang memadati 5 obyek-obyek wisata tersebut di atas. Hal ini mungkin diakibatkan animo masyarakat untuk berwisata yang sedemikian tinggi setelah PPKM diberlakukan di seluruh wilayah Indonesia dan sebagian besar penduduk Indonesia telah mendapatkan vaksinasi. Meskipun demikian, obyek wisata tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Hal ini untuk menjaga agar tidak terjadi kembali lonjakan pasien covid-19 di Kabupaten Banyumas.

 

 

 

 

Komentar