Purwokerto - Catur Putera Sinatria sabet gelar Dalang Terbaik Festival Dalang Bocah Tingkat Nasional Tahun 2020 yang dihelat pada Jumat (13/11) lalu.
Bertempat di Fakultas Seni Pertunjukan ISI Surakarta dan digelar secara virtual, Festival Dalang Bocah tingkat Nasional dibagi 2 (dua) kategori yaitu Kelompok A (Kategori Umur 8-11 tahun) dan Kelompok B (Kategori Umur 12-15 tahun). Sedangkan Festival Dalang Muda Tingkat Nasional juga dibagi menjadi Kelompok A (Kategori Kelompok Umur 16-22 tahun) dan Kelompok B (Kategori Umur 23-30 tahun).
Berdasarkan Berita Acara Tentang Keputusan Tim Juri Festival Dalang Bocah dan Festival Dalang Muda Virtual Tingkat Nasional Tahun 2020 yang ditandatangani oleh Dr. Sugeng Nugroho, S.Kar, M.Sn sebagai Ketua merangkap Anggota, Dr. Dewanto Sikistono, M.Sn, Tantan Sugandi, S.Pd, Drs. Surwedi, Nanang Henri Priyanto, S.Sn, sebagai anggota dan Yanusa Nugroho, S.S.sebagai juri video, Catur Putra Sinatria berhasil meraih predikat Dalang Terbaik Dalang Bocah Tingkat Nasional Tahun 2020.
Catur Putera Sinatria menyajikan wayang kulit dengan lakon Anoman Obong dengan gaya pakeliran Banyumasan sebagai wakil dari Pepadi Provinsi Jawa Tengah ini duduk di Kelas V SD ini berhasil menyisihkan 27 Dalang Bocah dari seluruh Indonesia. Beberapa waktu yang lalu, Catur juga mendapat kehormatan tampil di hadapan Bupati Banyumas pada Festival Dalang Cilik yang diselenggarakan Dinporabudpar Kabupaten Banyumas yang bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas dan Pepadi Banyumas, dan mendapat hadiah khusus sebuah Kayon Prodo dari salah satu dewan juri karena telah berhasil mengharumkan nama Banyumas di tingkat Provinsi.